Senin, 13 Maret 2017

MEKSIKO

PRODUK MAKANAN-MINUMAN INDONESIA DIMINATI DI MEKSIKO
     Oleh Zeynita Gibbons

    London, 10/3 (Antara) - Berbagai produk makanan dan minuman Indonesia seperti penganan nanas, biskuit dan juice diminati masyarakat Meksiko ditandai dengan meningkatnya jumlah perusahaan dan nilai ekspor ke negara tersebut.
         Hal itu terungkap dalam acara temu bisnis pengusaha makanan-minuman Indonesia dan Meksiko yang diadakan Kedutaan Besar RI di Mexico City bekerja sama dengan Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Mexico City, di Guadalajara, demikian Pelaksana Fungsi Pensosbud KBRI Meksiko, Febby Fahrani, kepada Antara London, Jumat.
         Duta Besar RI untuk Meksiko, Yusra Khan mengatakan KBRI akan terus mendorong adanya kesempatan berbisnis yang menguntungkan bagi kalangan usaha Indonesia dan Meksiko.
         Dalam acara temu bisnis itu hadir beberapa pengusaha makanan dan minuman asal Indonesia yaitu PT. Coco Sugar Indonesia untuk produk gula kelapa, PT. Keong Nusantara Abadi untuk produk nata de coco, Mensa Group produk minuman energi, serta Jans Enterprises Corp  distributor produk makanan dan minuman ringan Indonesia. Selain itu juga hadir Konsul Kehormatan RI di kota Guadalajara yang  menyampaikan pengalaman kepada peserta tentang berbisnis dengan Indonesia.
         Setelah paparan presentasi tentang perekonomian Indonesia dan potensi perdagangan Indonesia-Meksiko, pengusaha Indonesia memperkenalkan profil perusahaan serta produk yang ditawarkan.
    Tidak kurang perwakilan dari 24 perusahaan yang hadir, terlihat antusias dalam melakukan pembicaraan lanjutan dengan pihak Indonesia.
         Sejumlah pengusaha Meksiko mempunyai informasi yang cukup tentang produk yang diinginkan dan langsung membuka transaksi sebagai langkah awal mengimpor dan mendistribusikan produk Indonesia yang dipasarkan di Meksiko.
         Total Perdagangan Indonesia dan Meksiko tahun 2016 tercatat senilai 992.080,7 juta dolar AS, dengan surplus Indonesia senilai 638.172,1 juta dolar AS. Dari nilai ekspor Indonesia tersebut produk non migas mencapai 796.769,5 juta dolar AS.
         Produk utama non migas Indonesia ke Meksiko antara lain karet, otomotif, produk kayu. Sedangkan produk makanan dan minuman mulai meningkat dalam hal jumlah perusahaan dan nilai ekspornya. Perusahaan Meksiko Calkins-Burke-Zannie secara rutin mengimpor produk nanas Indonesia. Perusahaan Meksiko lainnya seperti Las Delicias mengimpor produk biskuit serta jus dan minuman ringan. (ZG) ***3***
(T.H-ZG/B/T. Susilo/T. Susilo) 10-03-2017 05:27:23

Tidak ada komentar: