Senin, 04 Oktober 2010

SPANYOL MITRA INDONESIA

DUBES: SPANYOL MITRA EKONOMI POTENSIAL BAGI INDONESIA

London, 29/9 (ANTARA) - Dubes RI untuk Spanyol, Adiyatwidi Adiwoso Asmady mengatakan Spanyol merupakan mitra ekonomi potensial bagi Indonesia dengan penduduk sekitar 40 juta dan GDP mencapai 1,4 trilyun dollar AS, urutan 9 dunia versi Bank Dunia tahun 2009.

Saat ini perdagangan RI - Spanyol mencapai 2,08 milyar dolar AS yang memberikan peluang besar untuk peningkatan, ujar Koordinator Fungsi Pensosbud, KBRI Madrid, T Satrio Nugroho dalam keterangan persnya yang diterima ANTARA London, Rabu.

Dubes RI Spanyol, Adiyatwidi Adiwoso Asmady, menilai untuk peningkatan tersebut perlu dilakukan berbagai langkah simultan selain mendorong sektor perdagangan, juga dukungan dari sektor perbankan dan investasi.
Rencana salah satu bank multinasional terbesar di Spanyol, BBVA (Banco Bilbao Vizcaya Argentaria S.A), untuk membuka perwakilan di Jakarta disambut antusias oleh Dubes Adiyatwidi.

Executive Director of South East Asia BBVA, Carlos Gaston, berencana akan berkunjung ke Jakarta untuk membicarakan rencana tersebut dengan Kepala BKPM dan Menteri Keuangan.

Dubes Adiyatwidi juga mengapresiasi Repsol perusahaan minyak dan gas terbesar di Spanyol yang telah memenangkan tender tiga blok migas tahap II di Indonesia Timur.

Indonesia memiliki kekayaan alam tidak saja di perut bumi, namun juga diberkahi sinar matahari yang berlimpah dan tiupan angin yang meruah.
Potensi ini telah dilirik Dubes RI untuk kemungkinan kerjasama dengan Navarra (600 km utara Madrid) di bidang energi terbarukan (renewable energy). Navarra merupakan propinsi di Spanyol yang terdepan di bidang energi terbarukan (terutama tenaga angin dan tenaga surya) di Eropa.
Pada akhir tahun 2010 Navarra akan menjadi wilayah pertama di Eropa yang mandiri dalam penggunaan listrik dari energi terbarukan. Saat ini, Navara merupakan produsen energi tenaga angin terbesar ke-enam di Eropa yang menopang sekitar 70% kebutuhan listriknya.

Dalam pertemuan Dubes RI didampingi oleh Minister Counsellor Ekonomi KBRI Madrid, dengan Ketua Pusat Renewable Energy serta Presiden Kadin Navarra, dibahas kemungkinan kerjasama di bidang energi terbarukan.

Kalau saja kerjasama energi terbarukan dapat direalisasi, barangkali kisah saling tuding mencari kambing hitam karena pemadaman listrik bisa diakhiri. Que maravilloso. ***2***
(ZG)
(T.H-ZG/B/B012/B012) 29-09-2010 14:47:08

Tidak ada komentar: