Jumat, 19 April 2013

SPANYOL




                INDONESIA LANCARKAN PROMOSI KULINER DI SPANYOL

     Oleh Zeynita Gibbons
   London, 14/4 (ANTARA) - Indonesia melancarkan promosi kuliner di Spanyol untuk mendukung peningkatan ekspor dan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara dengan mengikuti pameran produk makanan-minuman "Salon de Gourmets" ke-27 di Madrid baru-baru ini.

        "Pameran produk makanan-minuman yang dibuka oleh Menteri Pertanian, Pangan dan Lingkungan Hidup Spanyol, Arias Canete ini merupakan pameran terbesar di Eropa," ujar Counsellor KBRI Madrid Theodorus Satrio Nugroho kepada ANTARA London, Minggu.

        Ia mengatakan pameran diikuti 1.056 peserta dari 73 negara dan dihadiri sekitar 76 ribu pengunjung dengan total transaksi sekitar 194 juta Euro.

        Stand Indonesia yang diprakarsai oleh Atase Perdagangan Spanyol dan Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Barcelona diikuti oleh enam perusahaan swasta seperti Coffindo untuk produk kopi,  PT Indofood untuk Indomie, Mayora untuk Incoffod, PT Orang Tua untuk minuman air kemasan dan Maesindo untuk produk perlengkapan pakaian dan asesoris memasak.

        Pengusaha Indonesia yang berpartisipasi dalam pameran ini menyatakan pasar Spanyol belum begitu terkenal bagi Indonesia, karena  itu sangat diapreasi inisiatif KBRI Madrid untuk berpartisipasi pertama kalinya dalam pameran tersebut.

        Menurut mereka, ikut dalam pameran itu merupakan langkah awal di mana ada transaksi yang tidak begitu besar atas berbagai produk makanan Indonesia.***3***
(T.ZG)

(T.H-ZG/B/A. Salim/A. Salim) 14-04-2013 03:47:08

Tidak ada komentar: