Minggu, 16 September 2018

LONDON


Preview Foto
PUTRI MALAM PROMOSI WONDERFUL INDONESIA DI LONDON
Zeynita Gibbons


London,10/9 (Antara) - Melly Zamri, yang dikenal dengan Putri Malam dalam acara kuis di salah satu stasiun televisi diawal tahun 2000an,mempromosikan Wondeful Indonesia dalam acara Indonesia Weekend yang diadakan di Potters Fields Park, taman dengan latar belakang ikonik Tower Bridge, London selama dua hari Sabtu dan Minggu ( 8/9).

Selain membawakan tari-tarian seperti tari piring dan tari Payung dari Sumbar, tari topeng Betawi dan tari Sekar Ibing dari Bali bersama koreografer tari yang juga pimpinan Ayoub Zyckra Dance Music Performance, Asra Sykra Ayoub dan Rita Daryuni, Melly Zamri juga tampil dalam busana carnaval Wonderful Indonesia dalam acara Indonesian Weekend yang diadakan Komunitas Bangga Indonesia dan didukung Kementerian Pariwisata, Kemendikbud serta Pemda Jawa Barat.

Busana carnaval yang bertemakan Betawi, wanita bernama lengkap Mina Meylinda Zamri ini masih terlihat aktif menari di berbagai negara dan menjadi pemandu acara (MC) di beberapa acara kepada Antara London Minggu mengatakan ia bangga ikut mempromosikan Indonesia di London.

Para pengunjung pun tidak melewatkan untuk minta photo bersama Melly dan Ayoub serta Rita yang dibalut busana carnaval yang meriah dengan latar belakang ikonik Tower of London dan Tower Bridge. ¿Senang bisa photo sama mereka,¿¿ujar salah satu pengunjung yang minta tolong diphoto bersama sang istri dan anak nya.

Selain menampilkan tari-tarian Melly Zamri yang sudah malang melintang dalam dunia seni tari yang menjadi ¿pasionnya,¿ menghibur pengunjung Indonesian Weekend yang digelar untuk ketiga kalinya dengan mengajak berpoco-poco ria pada saat penutupan acara Indonesian Weekend yang berlangsung dengan sukses dan dihadiri sekitar 60 ribu pengunjung.

Deputi Pemasaran Kementerian Pariwisata, Nia Niscaya kepada Antara London, saat acara penutupan mengatakan promosi dilakukan Kemenpar dengan cara langsung mendatangkan tempat
obyek wisata kota London yang banyak didatangi wisatawan mancanegara merupakan hal yang tepat. ¿Wisatawan mancanegara umumnya mengunjungi obyek wisata seperti London Bridge dan Tower of London,¿ ujarnya.

Dibarapkan promosi terpadu pariwisata dan budaya serta kuliner Indonesia akan dapat terus dilakukan tentunya juga dengan dukungan dari pemerintah daerah yang memiliki tempat tujuan obyek wisata.

Selain Melly dan Rita serta Ayoub mengisi pangung hiburan yang menghadap ke arah Tower Bridge itu juga tampil menghibur para pengunjung band Wonderful Indonesia dengan membawakan lagu-lagu daerah di Indonesia seperti Bubui Bulan dan lagu dangdut serta lagu andalan dari Indonesian Wonderful yang dikenal dengan nama What a Wonderfull Word nya Louis Daniel Armstrong yang menjadi thema song dari promosi Wonderful Indonesia.

¿Saya senang dan bangga bisa menghibur pengunjung Indonesian Weekend,¿ ujar penyanyi Yuyun George - yang juga mahir memainkan saxophone bersama Irfan Chasmala di Keyboard dan Deni Chasmala - Guitar serta Didit - Violin melantumkan lagu Indonesia yang populer seperti Bengawan Solo dari Gesang dan Bubui Bulan dari Jawa Barat, lagu Dek Sangke dari Palembang serta lagu Jaran Goyang dan lagu nya The Beatles, ¿I Saw Her Standing There,¿ dan lagu One Kiss yang menjadi thema lagu England World Cup.

Yuyun George yang terlahir sebagai penyanyi itu juga bermain berbagai alat musik lainnya selain saxophone seperti alat musik bansi dari Sumbar mengaku merasa terhormat bisa berpartisipasi dalam acara Indonesian Weekend sekaligus mempromosikan Indonesia kepada penonton di Inggris dan diharapkannya dimasa datang mereka berlibur ke Indonesia.

Berlibur ke Indonesia sangat digemari pria Inggris Ade Deen dengan istri nya Nuria asal Spanyol yang menghabis selama enam bulan keliling Indonesia. "Saya suka ke Menado," ujar Ade yang menunjuk nama Menado di peta Indonesia.

"We love Indonesia, the culture and the people, and the food," ujar istri Ade, Nuria mengaku senang berliburan di Manado, "ya kami tahu ada acara Indonesian Weekend dari iklan di stasiun bawah tanah."
Menurut Ade, orang Indonesia sangat ramah dan meskipun beragam agama tapi hidup dengan temang dan damai. "Kami suka sekali Indonesia," ujar mereka terutama makanan nya. Ade yang mengaku bisa berbahasa Indonesia hanya satu dua kata seperti ¿terima Kasih dan ia pun mempraktekan dengan menyebut namanya Ade dan istrinya Nuria.

"Saya suka nasi goreng," ujar Ade dan menyebutkan bahwa istri nya suka gado-gado.

Penyelenggaraan Indonesian Weekend yang digagas Dito Nurdanto Widjono yang baru menyelesaikan pendidikan di kedokteran merupakan promosi terpadu terbesar di Inggris bertemakan kehangatan pantai Bali, sebanyak 50 ton pasir putih didatangkan dari Isle of wight lengkap dengan alang-alang yang dibawah dari Indonesia dilengkapi bar minuman tropis yang berhasil menghadirkan suasana pantai Bali di tengah kota London.(ZG)
(T.H-ZG/B/I. Nurcahyani/B/I. Nurcahyani) 10-09-2018 09:55:10



Sent from Yahoo Mail for iPhone

Tidak ada komentar: