PPI PERANCIS GELAR
OLIMPIADE KARYA TULIS ILMIAH
London, 25/10
(ANTARA) - Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Prancis kembali
menggelar ajang Olimpiade Karya Tulis Ilmiah (OKTI) 2013 pada tanggal
26 dan 27 Oktober di Paris.
OKTI merupakan
salah satu forum ilmiah bergengsi di Eropa yang didukungan KBRI
Paris, Campus France Indonesia dan Institut Français-Indonesia
(IFI), Total dan SKK Migas, demikian panitia OKTI , Muhammad Dhafi
Iskandar kepada ANTARA London, Kamis.
OKTI 2013
mengusung tema "Innovative Solution for the Future of
Indonesia".Tema ini dipilih karena PPI Prancis merasa penting
melahirkan inovasi dalam menghadapi berbagai masalah yang akan
dihadapi Indonesia di masa depan.
Dikatakannya
kegiatan OKTI melibatkan mahasiswa Indonesia yang tersebar di
berbagai negara untuk mengirimkan paper terbaiknya dalam bidang
sains, teknik, sosial humaniora, pendidikan dan ekonomi. OKTI 2013
berhasil menerima 400 abstrak mahasiswa dari berbagai negara.
Dalam proses
seleksi yang ketat, telah terpilih sebanyak 25 paper terbaik yang
akan dipresentasikan di KBRI Paris.Paper-paper terbaik yang akan
dipresentasikan memiliki pesan yang kuat dalam tema inovasi
sebagaimana diusung dalam tema OKTI.
Dalam acara
puncak OKTI 2013 di Paris selain dihadiri mahasiswa Indonesia di
Prancis dan finalis yang akan mempresentasikan papernya, juga hadir
Dr.Ing Ilham Habibie, MBA dan Dr Dessy Irawati sebagai keynote
speaker. Dr. Ing Ilham Habibie adalah Presidium ICMI Pusat dan
memiliki pengalaman panjang dalam industri dirgantara.
Dr Dessy
Irawati adalah Ketua Umum International Indonesian Scholars
Association (I-4) Periode 2013-2015. Perwakilan
perhimpunan-perhimpunan pelajar se-ASEAN di Prancis juga diundang
untuk datang dan berdiskusi.
Hal ini menjadi
langkah awal kerjasama PPI Prancis dan KBRI Paris untuk merangkul dan
bekerjasama dengan pelajar-pelajar ASEAN sekaligus menjadi momentum
komunikasi lintas budaya yang inspiratif bagi kedua belah pihak.
OKTI adalah
acara dua tahunan yang diselenggarakan PPI Prancis yang pertama kali
digelar sejak tahun 2009. OKTI kedua diselenggarakan pada tahun 2011.
***4***
(ZG)
(T.H-ZG/B/B.
Situmorang/B. Situmorang) 25-10-2013 04:51:40
Tidak ada komentar:
Posting Komentar