Minggu, 20 Agustus 2017

PARIS

PERINGATAN HUT RI DI PARIS DIHADIRI WARGA
     Oleh Zeynita Gibbons
   London,17/8 (Antara) - KBRI Paris mengadakan  upacara peringatan detik-detik Proklamasi memperingati 72 Tahun Kemerdekaan Indonesia di Wisma Duta Besar, Paris  17 Agustus 2017.
       Pensosbud KBRI Paris Jane Runkat kepada Antara London, Kamis mengatakan upacara dipimpin Dubes  Hotmangaradja Pandjaitan dihadiri sekitar 300 orang dari masyarakat Indonesia, diaspora, para pelajar, ITPC Lyon, staf KBRI Paris, KWRI Unesco, dan ITPC Lyon.
       Hujan gerimis yang turun pada Kamis pagi tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk hadir. Tepat pukul 10 pagi, sirine tanda peringatan Proklamasi berbunyi di Wisma Dubes dan dihayati dengan khidmat oleh para peserta upacara.     
  Puncak peringatan upacara detik-detik Proklamasi adalah pengibaran bendera Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang terdiri dari 10  pelajar Indonesia di Prancis, di bawah komandan Eka M. Ilham.
         Untuk peringatan kali ini, Wisma Dubes juga dipercantik dengan berbagai dekorasi warna merah-putih serta umbul-umbul. Demi menambah nasionalisme sekaligus menunjukkan keragaman budaya Tanah Air, pihak panitia  mengundang tamu hadir mengenakan pakaian nasional atau batik. Berbagai motif dan warna kain Nusantara pun menambah nuansa kebhinekaan pada acara peringatan ini.
        Seusai upacara dilanjutkan kegiatan ramah tamah, perlombaan, dan hiburan bersama masyarakat. Panitia KBRI menyiapkan berbagai hadiah menarik. Salah satu lomba yang menarik perhatian warga adalah  pakaian kebaya nasional terbaik.
        Untuk anak-anak, diadakan lomba makan kerupuk dan lari kelereng, yang diikuti anak-anak Indonesia atau keturunan, dimana salah satu orang tuanya adalah orang Indonesia.
       "Agar anak-anak ini semakin dekat dengan Indonesia melalui permainan khas 17-an,"ujar Atase Perdagangan KBRI yang juga Ketua Panitia HUT RI. Moga Simatupang.
        Acara diakhiri dengan Tari Poco-Poco dan Goyang Maumere bersama, serta undian berhadiah.

        Upacara di Wisma Duta Besar mengakhiri rangkaian acara peringatan HUT RI di Paris. Sebelumnya pada 22-23 Juli 2017 telah digelar berbagai lomba olahraga, seperti bulutangkis, tenis meja, dan catur.( ZG)

(T.H-ZG/B/Subagyo/C/Subagyo) 17-08-2017 23:16:36

Tidak ada komentar: