Rabu, 18 Agustus 2010

INVESTASI VOLKSWAGEN

INVESTASI VOLKSWAGEN KEBERHASILAN DIPLOMASI EKONOMI DI HAMBURG

London, 19/8 (ANTARA) - Realisasi investasi perusahaan Volkswagen di Indonesia senilai lebih dari 140 juta dolar AS merupakan bukti keberhasilan diplomasi ekonomi yang dilancarkan oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia Hamburg.

Hal itu disampaikan Acting Konsul Jenderal RI Hamburg, Yayat Sugiatna, mengenai perkembangan hubungan bilateral Indonesia dan wilayah kerja Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Hamburg, menandai peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-65 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam keterangan pers KJRI Hamburg yang diterima ANTARA, Kamis, Yayat Sugiatna mengatakan capaian lainnya adalah kehadiran 15 buyers dari Hamburg sebagai bagian dari 53 perusahaan Jerman di TEI 2009 mencatat rekor transaksi terbesar senilai 8,4 juta dollar AS.

Selain itu, hadirnya tujuh pengusaha sebagai co-exhibitor pada pameran internasional komoditas kopi, teh, dan cokelat (COTECA 2010).

Diakuinya di bidang ekonomi, dalam rangka meningkatkan investasi dan perdagangan cukup banyak upaya untuk meningkatkan ekspor Indonesia ke Jerman dan menarik investasi dari Jerman ke Indonesia.

Momentum Dirgahayu Kemerdekaan RI getar-getar sejarah kembali dikenang yang menggugah nurani anak-anak bangsa, kemerdekaan yang dinikmati saat ini adalah buah perjuangan dan pengorbanan para pahlawan kusuma bangsa, ujarnya.

Sementara itu, di bidang penerangan dan sosial budaya sekitar 20 kegiatan promosi seni budaya setiap tahun diadakan KJRI Hamburg yang bekerja sama dengan berbagai pihak di wilayah kerja.

Kegiatan yang menonjol adalah peringatan 50 tahun sistercity Bandung-Braunschweig, Indonesian Day di kota Rottenburg, Festival Film Indonesia di Hamburg, serta kunjungan KRI Dewa Ruci yang akan mengadakan berbagai kegiatan pada "Sail Bremerhaven 2010" di kota Bremerhaven pada tanggal 25-29 Agustus mendatang.

Upacara bendera dihadiri sekitar 200 orang yang terdiri atas seluruh staf KJRI Hamburg, para anggota Dharma Wanita Persatuan KJRI Hamburg, Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI), organisasi kemasyarakatan Indonesia, Perhimpunan Persahabatan Indonesia-Jerman (DIG) dan anggota masyarakat Indonesia dari berbagai kota di Hamburg.

Peringatan HUT Ke-65 RI diawali dengan peringatan Detik-Detik Proklamasi diikuti Paduan Suara Persekutuan Kristen Indonesia (Perki) Hamburg membuat peringatan HUT RI di KJRI Hamburg semakin khidmat dan mampu membangkitkan kecintaan pada tanah air bagi warga Indonesia di Jerman Utara.

Lain dari perayaan tahun-tahun sebelumnya acara ramah tamah dan hiburan dalam rangka peringatan HUT RI dilaksanakan pada malam hari, bersamaan dengan bulan suci Ramadhan yang dimulai menjelang buka puasa pada pukul 20.30.
Acara ramah tamah yang dihadiri 400 undangan yang terdiri atas masyarakat Indonesia dan Friends of Indonesia di wilayah kerja KJRI Hamburg.
Serangkaian acara digelar dalam peringatan HUT Kemerdekaan RI, antara lain pertandingan olahraga dan acara hiburan yang mendapat perhatian dan antusiasme masyarakat Indonesia di wilayah kerja.

Kegiatan 17 Agustusan merupakan ajang dan sarana pembinaan masyarakat dalam upaya mempererat rasa persaudaraan dan persatuan kebangsaan Indonesia antaranggota masyarakat Indonesia yang berdomisili di luar negeri, khususnya di wilayah kerja KJRI Hamburg.

(Tz.ZG/C/D007)
(T.H-ZG/C/D007/D007) 19-08-2010 04:14:01

Tidak ada komentar: