Kamis, 28 Oktober 2010

"ITALIAN ESPRESSO EXPO"

EXPORTIR KOPI INDONESIA IKUTI "ITALIAN ESPRESSO EXPO"

London, 27/10 (ANTARA) - Sebanyak 26 exportir kopi Indonesia yang tergabung dalam AEKI Jawa Timur,Lampung, Jawa Barat, Sumatera Utara, Bali dan Sumatera Barat ambil bagian dalam "Treiste-Espresso-Coffee Expo" di Itali.

Expo yang akan diadakan di Kota Trieste, utara Italia, 28-30 Oktober 2010 itu, diselenggarakan oleh KBRI Roma bekerja sama dengan Direktorat Pemasaran Internasional P2HP Kementerian Pertanian, kata Atase Pertanian KBRI ROMA, Dr. Erizal Sodikin dalam siaran persnya yang diterima ANTARA di London, Rabu.

Sebagai negara yang banyak mengkreasi muniman kopi, Italia secara rutin setiap dua tahun sekali menggelar Treiste-Espresso-Coffee Expo di kota Trieste, utara Italia yang terkenal dengan nama Treiste-Espresso-Coffee.

Dikatakannya ke 26 perusahaan exportir kopi Indonesia akan menampilkan berbagai jenis kopi Indonesia termasuk kopi Luwak yang merupakan kopi termahal di dunia.

Selain pameran, delegasi Indonesia juga akan mengunjungi perusahaan kopi Lavazza di Turino, Illy Coffee di Trieste, Pelabuhan laut Trieste, Perusahaan pensortir kopi terkenal Paccorini, dan mengadakan pertemuan bisnis antara pengusaha kopi Indonesia dengan pengusaha kopi dari Italia dan negara lain.

Dikatakannya, KBRI Roma bekerja sama dengan "Chamber of Commerce Trieste" akan mengadakan acara khusus "Country Presentation, Indonesian Potentials on Trade, Investment and Tourism" pada tanggal 28 Oktober.

KBRI Roma mengajak para warga negara Indonesia yang bermukim di sekitar Trieste, termasuk di negara Austria, Slowenia untuk berpartisipasi menyebarkan informasidan berkunjung ke Paviliun Indonesia dalam upaya mempromosikan kopi Indonesia ke manca Negara.

Diharapkan dengan pameran ini Kopi Indonesia dapat merebut kembali posisi tiga besar negara pemasok kopi Italia yang pernah dipunyai Indonesia di tahun 70-an, demikian Dr. Erizal Sodikin. ***2***

(T.H-ZG/C/F002/F002) 27-10-2010 08:43:25

Tidak ada komentar: