Selasa, 14 September 2010

NUANSA BATIK

NUANSA BATIK WARNAI HALAL BI HALAL DI HAMBURG

Jakarta, 13/9 (ANTARA) - Nuansa Batik hadir dalam acara Halal bi Halal di KJRI Hamburg yang dihadiri sekitar 600 orang masyarakat Indonesia dan friends of Indonesia dari Hamburg, Bremen, Niedersachsen dan Schleswig-Holstein.
Acara peragaan busana bertema "Nuansa Batik di hari Lebaran" itu merupakan bagian dari kemeriahan Halal bi Halal 2010 di KJRI Hamburg, demikian keterangan pers KJRI Hamburg yang diterima ANTARA, Senin.

Peraganan busana yang bertujuan untuk memasyarakatkan batik nasional Indonesia itu diperagakan oleh anak-anak, remaja, mahasiswa sampai ibu-ibu berlenggak lenggok bagaikan peragawan dan peragawati profesional dengan diiringi musik-musik bernuansa Islami membawakan berbagai jenis pakaian dan kain batik.

Tidak ketinggalan pula para pejabat KJRI Hamburg beserta isteri memperagakan batik-batik koleksi pribadinya.

Selain itu anak-anak, remaja dan ibu-ibu warga masyarakat muslim Indonesia menyumbangkan lagu-lagu nasyid dengan diiringi permainan rebana dan electric keyboard guna memeriahkan suasana kegembiraan di hari yang fitri.

Dalam sambutannya, Act. Konjen RI Hamburg, Yayat Sugiatna mengajak para hadirin untuk memanfaatkan acara ini guna bersilaturahmi dan saling memaafkan antar sesama warga Indonesia di wilayah Hamburg dan sekitarnya
Setelah mendapatkan ampunan dari Allah SWT atas dosa-dosa kepadaNya yang telah lalu melalui puasa Ramadhan, maka sekaranglah saat yang paling tepat untuk berusaha saling mengampuni dosa atau kesalahan terhadap sesama umat manusia, ujarnya.

Sementara itu tokoh sesepuh masyarakat muslim Indonesia di Hamburg, M. Syahwie, dalam sambutannya mewakili masyarakat menyampaikan bulan Ramadhan yang telah lewat sudah sepantasnya membentuk kita menjadi manusia yang berakhlak baik.

Acara diakhiri dengan ramah tamah dan makan siang bersama yang menambah kegembiraan di hari istimewa ini. ***4*** (U-ZG)

(T.H-ZG/C/S025/C/S025) 13-09-2010 23:44:58

Tidak ada komentar: