Senin, 17 Maret 2014

CEKO


PANITIA PAMERAN: BALI TUJUAN FAVORIT WARGA CEKO
     Oleh Zeynita G
   London, 17/3 ( Antara) - Pulau Bali masih menjadi tujuan wisata favorit atau populer bagi warga Ceko yang mengunjungi stan Indonesia pada Pameran Pariwisata Kolem Sveta yang berlangsung di Praha baru-baru ini.

        Ketua Panitia Peyelenggara Pameran Pariwisata Kolem Sveta, Karel Wolf dalam keterangannya yang diterima Antara London, Senin,  menyebutkan merupakan langkah positif ketika KBRI Praha mempromosikan wisata Indonesia di Ceko melalui pameran itu.

        Karel Wolf mengatakan Kolem Sveta adalah salah satu festival travel diselenggarakan dua kali dalam setahun di beberapa kota besar di Ceko, seperti Praha, Bruno, Plzen dan Olomouc.

        Festival dengan program berupa presentasi disertai pemutaran film dan slide itu dilakukan oleh para turis Ceko yang telah mengadakan perjalanan dan expedisi ke berbagai negara.

        Karel Wolf yang menggagas program itu menyatakan pengunjung mempunyai kesempatan untuk mendengar dan menonton film atau slideshow keindahan daerah wisata dari berbagai manca negara sekaligus melihat budaya, kesenian, kuliner dan keunikan daerah tersebut.

        Dalam program Kolem Sveta juga dipresentasikan wisata daerah pedalaman Kalimantan yang disampaikan Mr Stanislav Lhota.

        "Setiap tahun pengunjung festival makin bertambah, dimana  banyak informasi menarik dalam dunia wisata dari berbagai negara, khususnya wisata Indonesia dan semakin diminati oleh turis Ceko," kata Karel Wolf.

        Ceko dengan jumlah pendudduk sekitar 10,2 juta mempunyai interest dan jiwa petualang yang besar sehingga setiap tahun festival itu dapat digelar dua kali di empat kota besar dan terus berkembang.

        Sedangkan daerah wisata Indonesia yang paling banyak diminati yaitu Bali, lokasi wisata diving dan wisata pedalaman seperti halnya  daerah pedalaman Kalimantan, Sumatera, Sulawesi yang kaya dengan corak budaya tradisional.

        Yang menarik perhatian bagi pengunjung yaitu adanya rangkaian program seperti diskusi, berupa tanya jawab jawab secara langsung dengan para traveler (turis) yang telah mengadakan perjalanan ke suatu negara untuk berbagi pengalaman masing-masing.

        Sedangkan program lain yang menarik yaitu, penampilan tari-tari daerah termasuk tari bali, saman, penjualan makanan (kuliner) dari kerajinan tangan dari berbagai negara.

        Menurut Jana Wolfova, salah seorang penerima Dharmasiswa Ceko yang menampilkan tari Condong menyampaikan bahwa tarian Indonesia sangat artistik dan mempunyai kharisma yang tinggi karena seorang penari tidak cukup hanya bisa menari namun mampu menjiwai dan memahami betul nilai-nilai budaya Indonesia.

        Hingga kini Jana Wolfova terus mengembangkan  tari-tari Indonesia melalui grup tarinya yang bernama Kintari yang terdiri dari pemuda-pemudi Ceko dan warga Indonesian yang  mempromosikan Indonesia melalui tari dan seni budaya lainnya pada acara-acara budaya di Ceko.

        Sementara Maetria, salah satu dari warga Indonesia yang  berpartisipasi pada festival  menyampaikan  melalui festival Sveta  dapat dipromosikan makanan (kuliner) Indonesia yang sangat digemari oleh orang-orang Ceko seperti nasi goreng, mi goreng, sate dan makanan kecil lainnya.

        Festival yang didukung  pemerintah daerah setempat serta kalangan perusahaan travel serta perusahaan penerbangan terus mendapat perhatian yang tinggi sehingga dapat menjaring hingga 2.000 pengunjung.

        Salah seorang pengunjung mengatakan sangat senang sekali bisa bertemu dengan turis  Ceko yang  mencintai wisata Indonesia dan  diharapkannya upaya promosi keindahan wisata Indonesia dapat terus dilakukan.

        Dikatakannya dengan keikutsertaan Indonesia akan dapat meningkatkan arus wisatawan Ceko ke Indonesia dari berbagai kalangan serta peningkatan kerjasama di bidang industri pariwisata.

        Menurut dia, dengan memperkenalkan seni, budaya bangsa yang menjadi perhatian warga Ceko untuk ke Indonesia dari kalangan menengah harus tetap diperhitungkan karena mereka banyak dan mampu menyumbang untuk mempromosikan wisata Indonsia. Seperti halnya  keikutsertaan Ceko pada event Paris Drakar yang membuat nama Ceko semakin dikenal. ***2***(ZG)

(T.H-ZG/B/A. Salim/A. Salim) 17-03-2014 22:24:17

Tidak ada komentar: