Promosi Tour de Singkarak di Harrods
Jumat, 23 April 2010 05:31 WIB | Olahraga | Cabang Lain | Dibaca 347 kali
London (ANTARA News) - Balap sepeda Tour de Singkarak ikut meramaikan promosi Indonesia di superstore elit milik pengusaha terkemuka asal Mesir Muhamad Al Fayet, Harrods yang berlokasi di Knightsbridge, London selama bulan April.
"Kami bangga Tour de Singkarak ikut dipromosikan di Harrods," ujar salah seorang pengurus Masyarakat Pencinta Pariwisata Sumbar (Mappas) Nur`Aini B.Prapdanu kepada korespoden Antara London, Jumat.
Diharapkannya upaya mempromosikan Sumbar di Kerajaan Inggris akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Minang.
Menurut NurAini B Prapdanu yang pernah menjadi PR di Hotel Mercure Convention Centre eks Hotel Horison Jakarta, banyak wisatawan manca negara yang tertarik berkunjung ke Sumbar.
Dirjen Pemasaran, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata, DR Sapta Nirwandar mengatakan bahwa Tour de Singkarak, "menjual" Ranah ke Mancanegara. Even olahraga balap sepeda internasional ini akan digeber 1-6 Juni 2010 mendatang.
Menurut , Sapta Nirwandar, Tour de Singkarak akan diikuti 25 negara dan 10 tim balap sepeda tanah air. Rute balapan tahun ini juga semakin penuh tantangan dan teresulit di dunia dengan masuknya kelok 44 di Maninjau, Kabupaten Agam.
Kepada Syafruddin AL dari Singgalang, Sapta Nirwandar mengakui Ranah Minang adalah negeri yang elok. Pemandangan alam yang indah, ada laut, ada gunung, ada ngarai, ada lembah dan ada alam pertanian.
Minang juga punya budaya yang unik, termasuk masakannya yang mampu mengubah selera dunia.
Untuk Indonesia kawasan barat, tak ada yang akan membantah keindahan alam dan keunikan budaya Minangkabau yang matrilineal itu. Sayangnya, semua ini berlum tergali, tertata dan terkespos dengan baik, ujarnya.
Diakunya dengan mempromosi Tour De Singkarak nantinya orang akan mengenal Sumatra Barat dengan segala seluk beluknya. Ibarat pepatah Minang juga, meski papeh (pancing-red) yang dibentuk, ikan di laut yang dihadang.
Dalam Poster Tour de Singkarak yang dipasang dalam promosi bertajuk "Remarkable Indonesia," di superstore milik ayah almarhum Doddy Al Fayet yang meninggal dunia bersama Putri Diana itu disebutkan "Tour de Singkarak: More than Just a Race."
Sebagai pusat perbelanjaan yang paling terkemuka di Inggris, bahkan mungkin di daratan Eropa, Harrods merupakan department store paling eksklusif di Inggris yang dikunjungi oleh puluhan ribu orang setiap harinya.
Hal ini merupakan salah satu faktor yang mendorong KBRI London, bekerjasama dengan Kementerian Budaya dan Pariwisata RI serta Kementerian Perdagangan RI , untuk mengadakan promosi pariwisata dan produk Indonesia di Harrods.
Tema "Remarkable Indonesia" yang dipilih untuk promosi Indonesia dalam showcase di Harrods tersebut adalah merupakan tema terintegrasi dari promosi Indonesia di seluruh dunia, baik di bidang investasi, perdagangan, pariwisata maupun seni budaya dan juga olahraga. (ZG/K004)
COPYRIGHT © 2010
Tidak ada komentar:
Posting Komentar