Minggu, 16 Juli 2017

BELANDA

MENPAN: PENTINGNYA MANAJEMEN KINERJA PERWAKILAN LUAR NEGERI  
     Zeynita Gibbons

  Jakarta, 24/6 (Antara) - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI, Asman Abnur mengatakan pentingnya manajemen perwakilan Indonesia di luar negeri yang terintegrasi.
       Menteri Asman Abrar mengatakan itu saat meninjau fasilitas layanan publik KBRI Den Haag di sela-sela kesibukannya menghadiri "United Nations Public Service Forum 2017" di Den Haag, Belanda, kata Sekretaris Tiga Pensosbud KBRI Denhaag, Danardi Haryanto kepada Antara, Sabtu.
       Menpan RB melakukan peninjauan mulai dari konsuler, imigrasi, pendidikan, perhubungan, perdagangan dan kepolisian termasuk Sekolah Indonesia di Den Haag.
        Saat berkunjung  ke Sekolah Indonesia Den Haag, Menteri bertemu dengan jajaran guru dan beberapa murid dan  berpesan agar seluruh siswa semangat menimba ilmu, agar dapat memajukan Indonesia.
        Pada sesi berdialog Staf KBRI Den Haag, Menteri mengingatkan bahwa sekarang layanan publik membutuhkan manajemen kinerja. 
   Dalam kesempatan tersebut, Dubes RI I Gusti A Wesaka Puja menyampaikan upayakan outreach yg terus dilakukan KBRI Den Haag untuk memenuhi tuntutan masyarakat dan diaspora Indonesia di Belanda yang jumlahnya mencapai 1,7 jiwa di Belanda.
         Selain kunjungan ke KBRI Den Haag dan Sekolah Indonesia Den Haag, Menteri juga menyempatkan diri meninjau pelayanan publik satu atap pada Balai Kota Den Haag, pada kesempatan tersebut Menteri menyampaikan  salah satu programnya adalah membangun system serupa di Indonesia agar pelayanan dapat dilakukan dengan lebih effisien dan efektif.
    ***4***T.H-ZG/B/M. Yusuf/M. Yusuf) 24-06-2017 11:23:40


Tidak ada komentar: