Senin, 17 November 2008

"ENCHANTING INDONESIA NIGHT"

"ENCHANTING INDONESIA NIGHT" SAFARI DI BULGARIA

London, 17/11 (ANTARA) - Keindahan gerak tari Indonesia yang dibawakan sembilan penari dari Sanggar Tari Krisna Arsena Media Kreasi Jakarta, mempesona undangan dalam pertunjukan seni tari Indonesia bertajuk "Enchanting Indonesia Night" di kota-kota Bulgaria.

Pertunjukan digelar selama tiga hari di tiga kota yaitu Vratsa, Montana dan puncaknya di National Palace of Culture (NDK) Sofia jantung ibu kota Bulgaria, demikian Sekretaris Ketiga KBRI Sofia Aditya Timoranto kepada koresponden Antara di London, Senin.

Dikatakannya Dubes RI untuk Bulgaria Immanuel Robert Inkiriwang, beserta Ny. Fely Rose Inkiriwang menghadiri ketiga pagelaran seni tari Indonesia yang mendapat sambutan masyarakat dan juga liputan dari stasiun televisi Bulgaria itu.

Puncak safari kesenian Indonesia di NDK Sofia dihadiri sekitar 300 undangan termasuk Deputi Menteri Kebudayaan Bulgaria, Yavor Milushev, Dubes dan wakil Kedutaan Besar negara sahabat, kalangan pemerintahan, bisnis serta media massa Bulgaria.
Selain itu hadir dari kalangan universitas Sofia, museum dan Academy of Arts, serta tokoh masyarakat dan anggota Klub Nusantara, perkumpulan warga Bulgaria pencinta Indonesia dan sahabat-sahabat Indonesia.


Tahun dialog antar budaya
Deputi Menteri Kebudayaan menyampaikan Pemerintah Bulgaria memberikan perhatian penting bagi dialog antar kebudayaan dimana Tahun 2008 merupakan Tahun Dialog Antar Budaya di Uni Eropa.

Ia juga menyampaikan penghargaannya kepada KBRI dan Tim Kesenian Departemen Kebudayaan dan Pariwisata (Depbudpar) RI yang menggelar "Enchanting Indonesia Night" itu karena turut memberikan sumbangsih bagi pelaksanaan dialog antar budaya di Bulgaria.

Tim Kesenian Depbudpar menyuguhkan pesona delapan tarian Indonesia yaitu Tari Jejer, Tari Merak, Tari Glipang, Tari Bajidor Kahot, Tari Nandak Ganjen, Tari Piring, Tari Lenggang Nyai dan Tari Saman.

Selain Tim Kesenian Indonesia, Grup tari binaan KBRI, Pesona Mawar Nusantara (PMN), yang terdiri atas pelajar Bulgaria termasuk putri Dubes RI menyuguhkan tarian Puspita dan Tari Tak Tong Tong yang juga tampil memukau undangan.

Pada pertunjukan di Vratsa yang diadakan di Balai Kota Vratsa bekerjasama dengan Municipality Vratsa hadir Walikota Vratsa, Totyu Mladenov, dan Wakil Walikota Vratsa, Silvia Draycheva.

Sementara pertunjukan di Montana digelar di Municipal Youth Home kota Montana juga dihadiri Walikota Montana, Zlatko Zhivkov, beserta putrinya, tokoh masyarakat dan kalangan bisnis serta warga kota Montana.

Walikota Vratsa dan Montana menyampaikan penghargaan dan rasa terima kasih atas kedatangan Tim Kesenian Indonesia serta menyatakan kekaguman mereka atas keindahan seni budaya Indonesia.

Walikota Montana menyampaikan pengalamannya saat melakukan kunjungan ke Solo, memenuhi undangan Walikota Solo menghadiri Konferensi Kota-kota Budaya Dunia (Conference of World Heritage Cities) di Solo pada Oktober lalu. Montana merupakan Sister City dengan Kota Solo.

Dubes RI mengatakan kunjungan Tim Kesenian Indonesia ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan antara Menbudpar RI dengan Menteri Kebudayaan Bulgaria, Prof. Stefan Danailov pada saat kunjungan Menbudpar RI ke Bulgaria Maret lalu.

Stasiun TV swasta nasional, EBF Ikonomiya TV, meliput pertunjukan dan melakukan wawancara khusus dengan Dubes RI pada pertunjukan di NDK yang diakhiri jamuan cocktail dengan sajian kue-kue khas Indonesia. ***2***
(T.ZG/B/M007)

(T.H-ZG/B/M007/M007) 17-11-2008 10:57:50

Tidak ada komentar: