Sabtu, 01 Mei 2010

MASYARAKAT YUNANI MINATI FLORA INDONESIA

MASYARAKAT YUNANI MINATI FLORA INDONESIA

London, 1/5 (ANTARA) - Masyarakat Yunani terpikat dengan keanekaragaman flora yang dimiliki Indonesia dalam pameran bunga dan tanaman hias ke-56 yang digelar di Taman Kifissia, Athena.

Pelaksana Fungsi Ekonomi, Widya Sinedu kepada koresponden ANTARA London Sabtu mengatakan keikutsertaan KBRI dalam "Kifissia Flower Show" yang berlangsung hingga 16 Mei mendatang adalah untuk memperkenalkan kekayaan flora Indonesia lebih luas lagi kepada masyarakat Yunani.

Diharapkan animo pengusaha lokal tertarik untuk mengimpor bunga dan tanaman asal Indonesia. Pameran bertema pelestarian lingkungan flora dan fauna itu diikuti berbagai produsen bunga dan tanaman dari Yunani.

Menteri Pengembangan Pertanian dan Pangan Yunani, Katerina Batzeli, membuka pameran itu dan menyampaikan penghargaan atas keikutsertaan KBRI Athena.

Ia juga mengharapkan masyarakat Yunani dapat lebih mengenal flora asal Indonesia.

Dubes RI untuk Yunani didampingi Ny. Anita Rusdi menyambut Menteri Batzeli beserta rombongan pejabat Yunani lainnya yang secara khusus mengunjungi anjungan Indonesia.

KBRI Athena merupakan satu-satunya perwakilan negara asing yang ikut berpartisipasi dalam festival tersebut dengan membuat satu anjungan bunga dan tanaman khusus.

Partisipasi tersebut mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat mengingat banyak pengunjung yang memadati anjungan KBRI di antaranya murid-murid sekolah yang ingin mempelajari keragaman flora Indonesia.

Dalam pameran bunga tersebut KBRI Athena bekerja sama dengan pengusaha bunga Giannis Dimitriou membuka stand khusus, menampilkan berbagai jenis tanaman dan bunga Indonesia antara lain phalaenopsis amabilis, nepenthes sp, epindenroum, philodenron, dracaena marginatta, cordelyne glauca dan dendrobium.

Bunga dan tanaman beraneka warna dipadukan dengan berbagai ornamen khas Indonesia antara lain peta penyebaran flora dan fauna Indonesia, berbagai koleksi topeng tradisional, gamelan, angklung, burung jetayu, kain dan payung Bali serta lukisan nuansa alam Indonesia menarik pengunjung.

Selain itu, berbagai poster bunga nasional antara lain jasminun sambac, rafflesia arnoldii, dan amorphophalus titanum melengkapi partisipasi Indonesia pada pemeran tersebut.

KBRI Athena memanfaatkan kesempatan itu untuk mempromosikan Indonesia sebagai tujuan wisata dunia khususnya wisata alam dan lingkungan hidup selain mengkampanyekan "Vote for Komodo Island for New Seven Wonders" melalui penyebaran brosur dan penayangan DVD serta pementasan tarian daerah.

KBRI Athena juga menyediakan satu fasilitas yang dilengkapi dengan berbagai koleksi buku bacaan bagi pengunjung yang ingin mendapatkan informasi mengenai Indonesia.

Dubes Rusdi memperkenalkan keunikan dan keragaman flora Indonesia dan mengundang pejabat berkunjung ke Indonesia dan melihat secara langsung kekayaan flora.

(T.ZG/B/M016)

(T.H-ZG/B/M016/B/M016) 01-05-2010 16:04:11

Tidak ada komentar: