Rabu, 26 Juni 2013

PPI KAIRO

PPI GELAR SIMPOSIUM INTERNASIONAL DI KAIRO MESIR

London, 26/6 (ANTARA) - Perhimpunan Pelajar Indonesia se-Dunia bekerjasama dengan PPMI Mesir dan KBRI Cairo dan Diaspora Mesir menggelar Simposium Internasional bertempat di Kairo, Mesir pada tanggal 4 hingga 7 Juli mendatang.

"Simposium Internasional diadakan selain sebagai ajang silaturahim antar PPI yang berada di kawasan Timur Tengah dan Afrika juga sebagai upaya memberikan kontribusi aktif dan tindak nyata kepada bangsa Indonesia," kata Presiden PPMI Mesir Jamil Abdul Latief kepada ANTARA London, Rabu.

Jamil mengatakan simposium itu antara lain akan membahas tawaran solusi bagi penanggulangan terorisme dan radikalisme ala pelajar Timur Tengah-Afrika yang lagi marak di Indonesia dan menjadi fokus pembahasan PPI Timur Tengah-Afrika.

Tidak kurang dari 30 delegasi PPI Timur Tengah-Afrika dan BEM Indonesia akan mengikuti Simposium Internasional PPI Kawasan Timur Tengah-Afrika tersebut yang juga akan diisi materi oleh tokoh dan pakar dari Indonesia.

Beberapa pakar yang telah menyatakan akan hadir adalah Menteri Pertahanan Era Abdurrahman Wahid, Prof. Dr. Mahfud MD, Ketua Mahkamah Konstitusi Demisioner Ir. M. Najib, M.SC (Komisi 1 DPR RI, Pengamat Politik Timut Tengah), Aktivis Indonesia Perubahan Dimas Nugroho dan Direktur Konvensi Perangkat Hukum Internasional Deputi Kerjasama Internasional BNPT Prang Very K.

"Yang masih dalam konfirmasi untuk hadir adalah Prof. Dr. M. Nuh dan Jusuf Kalla," kata Jamil menambahkan.

Kegiatan Simposium Internasional PPI kawasan Timur Tengah-Afrika ini dilaksanakan PPMI Mesir bekerjasama dengan Kedutaaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Cairo, Diaspora Mesir, dan Perhimpunan Pelajar Indonesia se-Dunia dan didukung oleh Harian Republika.

***4***
(H-ZG)
(T.H-ZG/B/A. Novarina/A. Novarina) 26-06-2013 13:09:33

Tidak ada komentar: