Jumat, 23 Agustus 2013

SEPAKBOLA

SEPAK BOLA - PRO DUTA GELAR LAGA PERSAHABATAN JONG AJAX

London, 23/8 (Antara) - Klub sepak bola Pro Duta, Medan, menggelar pertandingan persahabatan dengan Jong Ajax di de Toekomst Stadium Amsterdam, Kamis.

Sekretaris Ketiga Informasi Sosial Budaya KBRI Den Haag, R.R. Dewi Avilia kepada Antara London, Jumat, mengatakan kedua klub telah menampilkan permainan terbaik mereka dengan permainan cukup imbang.
Pada pertandingan tersebut klub sepak bola Jong Ajax mengalahkan Pro Duta dengan skor 1-0. Gol satu-satunya ini diraih pada paruh pertama pertandingan.

Pertandingan persahabatan antara Pro Duta dengan Jong Ajax merupakan rangkaian pertandingan yang dilakukan Pro Duta dalam rangka "Pro Duta Dare to Dream Tour 2013".

Dubes RI Den Haag beserta keluarga KBRI Den Haag memberikan dukungan kepada tim Indonesia bersama kurang lebih 200 masyarakat Indonesia.

Selain itu juga hadir dalam pertandingan tersebut Chief Operating Officer Ninesport (promotor) Fahreza Tramrela, Direktur Pemasaran Ajax yang juga mantan keeper timnas Belanda dan MU Edwin van der Sar, Public Relations Ajax Ineke Gielen .

Sebelum menyambangi Belanda, Pro Duta terlebih dahulu melakukan pertandingan persahabatan dengan klub Jerman (TSV Winsen, Hamburger Sport-Verein senior dan under 23) dan Italy (AS Roma Primavera dan AC Ramini).
"Pro Duta Dare to Dream Tour 2013" bertujuan membuka dan menambah wawasan para pemain, pelatih serta manajemen tentang tata kelola persepakbolaan Eropa.

Klub sepak bola Pro Duta merupakan klub sepak bola Indonesia pertama yang melakukan try out dengan sejumlah klub di Eropa sejak Liga Profesional Indonesia digelar pada tahun 1994. Pertandingan persahabatan ini juga disiarkan secara langsung oleh MNCTV. ***4*** (ZG)

(T.H-ZG/C/J. Suswanto/J. Suswanto) 23-08-2013 19:26:39

Tidak ada komentar: