Minggu, 25 Oktober 2009

UMAT HINDU BALI DI SWEDIA RAYAKAN GALUNGAN

UMAT HINDU BALI DI SWEDIA RAYAKAN GALUNGAN

London, 25/10 (ANTARA) - Perayaan Hari Raya Galungan tidak saja dirayakan oleh umat Hindu Bali yang ada di Pulau Dewata dan wilayah Indonesia lainnya, tetapi juga mereka yang tinggal dan bekerja di Swedia.

Warga Hindu Bali yang berada di Stockholm, merayakan puncak Perayaan Galungan yang disebut sebagai Hari Kuningan yang digelar di gedung KBRI Stockholm, demikian jurubicara KBRI Stockholm Dody Sembodo kepada koresponden ANTARA London, Sabtu
Dikatakannya, puluhan warga Hindu Bali dan warga Swedia yang menganut agama Hindu Bali pada hari Kuningan ini secara khusuk melakukan Sembahyang di KBRI Stockholm.

Perayaan ritual Hindu Bali termasuk persembahan sesajen dari berbagai jenis buah, bunga dan makanan.

Selain itu, juga dimeriahkan dengan berbagai acara, di antaranya secara spontan warga membawakan berbagai lagu-lagu dan tari-tarian Bali yang menambah kesemarakan perayaan Galungan dan Kuningan ini.

Menurut Dody, jumlah warga Indonesia termasuk warga Bali yang bekerja dan tinggal di Swedia terus meningkat setiap tahunnya. ***5***(U-ZG)
(T.H-ZG/B/C004/C004) 25-10-2009 05:07:48

Tidak ada komentar: