KBRI
HAVANA GELAR MALAM BUDAYA INDONESIA
London, 16/5 (Antara) - KBRI Havana bekerja sama dengan Universidad
Central "Marta Abreu" de Las Villas (UCLV) menyelenggarakan
Malam Budaya Indonesia untuk meningkatkan hubungan bilateral antara
Indonesia dan Kuba terutama di bidang sosial budaya kepada kalangan
geneasi muda.
"Kegiatan ini dihadiri ratusan mahasiswa dan pejabat dari
Pemerintah Provinsi Villa Clara seperti Sekretaris Majelis Kekuatan
Rakyat Villa Clara, Marisol García Cabrera dan Direktur Hubungan
Internasional Pemrov Villa Clara, Reday René Armas," kata
Sekretaris Tiga KBRI Havana Arief Wicaksono P Putro kepada ANTARA
London, Kamis.
Rektor UCLV Dr. Andrés Castro Alegria dan Wakil Rektor bidang
Ekonomi Dr. Hugo Granela Martín juga ikut menghadiri malam budaya
tersebut.
Arief memperkirakan hingga 400 mahasiswa menikmati pertunjukan
beberapa kebudayaan Indonesia seperti alat musik Angklung (Jawa
Barat) yang dimainkan oleh konservatorium musik Jose White dari
Camaguay.
Selain itu, acara yang digelar di kampus UCLV Havana itu juga
menampilkan Tari Yapong (Betawi), Tari Saman (Aceh) dan Tari
Poco-poco (Maluku) oleh mahasiswa Universitas Havana yang mempelajari
kebudayaan Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut juga ditampilkan tari dari kelompok "5
de deciembre" khas dari Kuba dan kawasan Karibia serta pagelaran
busana bermotifkan batik.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor UCLV menyampaikan apresiasi atas
upaya pengenalan kebudayaan Indonesia bagi masyarakat Villa Clara di
UCLV dan berharap hubungan kerjasama terutama di bidang sosial
budaya dapat terus ditingkatkan antara kedua pihak.
Sementara Dubes RI untuk Havana menyampaikan bahwa kegiatan tersebut
merupakan tindak lanjut kunjungan ke Villa Clara pada bulan April
tahun lalu yang diantaranya diisi dengan kuliah publik di Fakultas
Sastra UCLV.
Lebih lanjut, Dubes RI untuk Havana mengatakan antusiasme para
mahasiswa pada kuliah publik yang ingin lebih mengetahui tentang
Indonesia juga yang menjadi salah satu dasar penyelenggaraan kegiatan
Malam Budaya Indonesia.
Dalam kesempatan terpisah, Dubes juga melakukan wawancara dengan
media lokal yang antara lain membicarakan mengenai kedekatan historis
antara Indonesia dan Kuba di bidang politik, ekonomi dan sosial
budaya serta perkembangan hubungan bilateral antara kedua negara.
(ZG)
(T.H-ZG/B/A.
Novarina/A. Novarina) 16-05-2013 18:27:33
Tidak ada komentar:
Posting Komentar