Kamis, 19 April 2012

AL MAJID DUBAI


KONJEN PROMOSIKAN POTENSI PADA AL MAJID DUBAI

            London, 11/4 (ANTARA) -  Konsul Jenderal RI Dubai, Mansyur Pangeran, mempromosikan potensi perdagangan, investasi dan pariwisata termasuk tenaga kerja profesional kepada kelompok perusahaan konglomerasi terkemuka di kawasan Timur Tengah, Juma Al Majid Group-Dubai.

          Hal ini disampaikan Konjen Mansyur saat bertemu dengan Khaled M. Issa, Chief Operational Officer (COO) Juma Al Majid Group-Dubai di kantor pusat perusahaan tersebut di Dubai, demikian Sekretaris Pertama/ Konsul Fungsi Pensosbud  KJRI Dubai, Adiguna Wijaya kepada ANTARA London, Rabu.

       Pertemuan ini merupakan salah satu upaya KJRI Dubai menjajaki peluang kerja sama ekonomi, perdagangan dan investasi dengan para investor potensial dan pengusaha terkemuka di wilayah kerja KJRI Dubai, sekaligus memperluas jejaring kerja dalam rangka mempromosikan peluang investasi, perdagangan, pariwisata dan tenaga kerja profesional Indonesia.

        Konjen Mansyur berharap pertemuan ini merupakan titik awal bagi Indonesia dan Juma Al Majid Group untuk menjalin kerja sama di berbagai sektor perdagangan, inventasi, pinansial, dan kemungkinan pengiriman tenaga kerja profesional Indonesia.  Konjen menjanjikan akan membantu menjembatani kontak bisnis Juma Al Majid Group dengan perusahaan-perusahaan terkait di Indonesia.

         Mansyur mengundang partisipasi aktif berbagai perusahaan di bawah bendera Juma Al Majid Group untuk mengikuti kegiatan "Indonesia Middle East Update" pada Juni 2012 dan "Trade Expo Indonesia 2012" pada Oktober 2012 di Indonesia, guna menjajaki peluang yang ditawarkan dalam dua kegiatan tersebut.

         Sementara itu,  Khaled menyampaikan penghargan kepada Konjen karena memberikan penjelasan mengenai situasi dan kondisi terkini politik dan perekonomian di Indonesia. Ia sependapat terdapat peluang kerja sama antara kedua negara yang masih dapat digali secara optimal, seperti di bidang perdagangan, investasi dan tenaga kerja profesional.

        Khaled menyarankan  berbagai perusahaan Indonesia dapat mendorong upaya promosi yang lebih luas di UAE dan kawasan sekitarnya serta meningkatkan nilai tambah beragam produknya sehingga dapat memiliki keuntungan komparatif dibanding dengan produk negara lain.

          Hal ini mengingat tingginya tingkat kompetisi berbagai produk dari negara lain, seperti China, sementara banyak produk Indonesia belum banyak dikenal di pasar UAE dan sekitarnya.

   
Berpeluang
   Khaled menegaskan terdapat sejumlah peluang kerja sama bisnis yang dapat dijajaki oleh berbagai divisi usaha milik Juma Al Majid Group, seperti produk makanan, otomotif, konstruksi dan peralatan perkantoran.

         Ia mengatakan saat ini investasi Juma Al Majid Group banyak ditanam di Eropa dan Amerika dan berharap di masa mendatang KJRI Dubai dan Juma Al Majid Group dapat menjalin komunikasi dan koordinasi yang lebih sering.

          Khaled menegaskan pertemuan dengan Konjen RI Dubai membuka pemikirannya untuk melakukan diversifikasi bisnis ke kawasan Asia, terutama Indonesia.

          Ia juga menegaskan peluang berinvestasi maupun berbisnis di Indonesia masih terbuka luas,  dan perlu pemikiran untuk diversifikasi fokus bisnis yang "Go East" tersebut dapat memacu  langkah yang lebih nyata bagi upaya penjajakan kerja sama bisnis Juma Al Majid Group dengan berbagai sektor terkait di Indonesia.

        Juma Al Majid Group yang didirikan sejak tahun 1950 merupakan salah satu kelompok perusahaan terkemuka tidak hanya di Dubai dan UAE, namun juga di kawasan Timur Tengah.

         Perusahaan ini memiliki beragam divisi di berbagai sektor strategis, seperti konstruksi, investasi, otomotif (menjadi agen tunggal KIA, Hyundai, Isuzu dan Jaguar), perkapalan, industri, makanan dan minuman, perhotelan, peralatan perkantoran, peralatan rumah tangga, biro perjalanan.

         Fokus bisnis Juma Al Majid Group selama ini ditujukan di wilayah UAE dan kawasan Timur Tengah serta sebagian Eropa, dengan kekuatan struktur keuangannya.

      Juma Al Majid Group memiliki potensi besar dalam bidang investasi karena kelompok perusahaan keluarga milik Juma Al Majid ini memiliki sejumlah proyek di beberapa negara seperti AS, Inggris, Qatar dan Oman.

          Pertumbuhan ekonomi dan kemajuan Dubai sebagai hub strategis di kawasan Timur Tengah, Afrika dan dunia, perusahaan Juma Al Majid Group menjadi salah satu kelompok perusahaan konglomerasi terbesar dan disegani di kawasan Timur Tengah. ***2***
(ZG/c/a011)
(T.H-ZG/C/A011/A011) 11-04-2012 08:46:31

Tidak ada komentar: