Senin, 02 April 2012

PPI UK



PPI UK GELAR "INDONESIAN SCHOLARS INTERNATIONAL CONVENTION"

         London, 3/4 - (ANTARA) - Perhimpunan Pelajar Indonesia di United Kingdom (PPIUK) mengundang pelajar dan peneliti Indonesia di seluruh dunia berpartisipasi dengan mengirimkan abstrak penelitian dalam acara Temu Ilmiah Internasional Mahasiswa Indonesia (TIIMI) yang diadakan di London, Inggris, pada November mendatang.

        TIIMI merupakan salah satu rangkaian Indonesian Scholars International Convention (ISIC), konvensi pelajar Indonesia terbesar dan tertua, ujar wakil ketua ISIC,  Dias Widya Ramadhan Soerarso kepada ANTARA London, Selasa.

        Dikatakannya kepada peserta TIIMI diharapkan mengirimkan abstrak selambat lambatnya 15 Mei 2012. 
   Panitia akan mengumumkan The Best 25 Authors dan diundang ke London untuk mengikuti TIIMI serta abstrak terbaik akan mendapatkan penghargaan internasional yang paling bergengsi di tahun ini.     
   Diakuinya dengan pengalaman lebih dari satu dekade, kegiatan TIIMI  menjadi ajang paling bergengsi bagi para pelajar Indonesia untuk berkumpul dari berbagai belahan dunia dan untuk memecahkan isu terhangat yang ada di tanah air. 
   Menurut Dias Widya Ramadhan Soerarso, berbeda dengan penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya, kali ini rangkaian acara tidak hanya berisi Temu Ilmiah Internasional Mahasiswa Indonesia (TIIMI) tetapi juga malam seni budaya yang bertajuk Discover Indonesia: Know It, Love It.

         Malam seni budaya memiliki beberapa highlights yang merupakan acara puncak yang ditunggu baik masyarakat Indonesia di Inggris maupun masyarakat kebangsaan lainnya, ujarnya.

        Highlights ini terdiri dari Heritage Fashion Show, National Talent Performance, workshop wayang oleh dalang profesional yang didatangkan dari Jogjakarta, pagelaran foto, dan banyak yang lain.

        Konsep revolusioner didasarkan pada peran pelajar yang tidak hanya membuat karya ilmiah tetapi juga aktif dalam usaha pelestarian dan memperkenalkan kebudayaan Indonesia ke dunia internasional.

        Selain itu, seluruh keuntungan dari penyelenggaraan acara ini juga akan disumbangkan untuk membantu meningkatkan taraf pendidikan anak-anak di pelosok Indonesia.

        Sementara itu Ketua ISIC 2012, Steven Marcelino menyebutkan dengan tanggal penyelenggaraan yang bertepatan dengan Hari Pahlawan,10 November 2012 ini, kegiatan sosial skala internasional juga merupakan kontribusi nyata yang berkelanjutan dari PPIUK.

        Hal itu  juga sebagai jembatan para pejuang modern generasi muda dalam membangun Indonesia melalui jalur pendidikan.

         Konferensi diharapkan dapat melahirkan para pahlawan modern Indonesia yang berjuang untuk kemajuan bangsa Indonesia di berbagai bidang.

         Pada penyelenggaraannya yang ke-12 ini, TIIMI akan mengangkat tema mengenai "Green Economy for Sustainable Development in Indonesia: Challenges and Opportunities from Multidisciplinary Approach".

         Strategi green economy dianggap sebagai metode alternatif dan terpadu untuk meningkatkan taraf hidup manusia dengan mengurangi dampak terhadap lingkungan.

         Konferensi yang didukung KBRI London, diharapkan dapat menjadi sarana diskusi mengenai isu-isu yang berhubungan dengan kesempatan dan tantangan penerapan green economy di Indonesia.

          Kolaborasi antara akademisi, komunitas profesional, eksekutif, pemerintah dan pihak lain yang berkepentingan diharapkan dapat merumuskan strategi terpadu untuk membangun Indonesia yang berkelanjutan.

    ***3***
(ZG)

(T.H-ZG/B/E008/E008) 03-04-2012 01:59:3

Tidak ada komentar: