Senin, 25 Juni 2012

KANG JJ

PENJELAJAH DUNIA JEFFREY AWALI PERJALANANNYA DARI PARIS

         Paris, 25/6 (ANTARA) -  Penjelajah dunia asal Indonesia, Jeffrey Polnaja (50), mengawali perjalanan keliling dunia untuk kedua kalinya dengan misi "bersepeda motor untuk perdamaian" dimulai dari Paris, Prancis, Senin.

        Duta Besar RI untuk Prancis Drs Rezlan Ishar Jenie di Wisma Indonesia melepas kepergian sang penjelajah dunia yang membawa misi perdamaian itu.

        "Saya berasal dari Bandung yang juga dikenal sebagai Paris Van Java makanya penjelajahan saya kali ini diawali dari Paris," ujar Jeffry Polnaja yang lebih dikenal dengan Kang JJ kepada ANTARA London, Senin.

        Dalam acara pelepasan tersebut Dubes Rezlan Ishar Jenie mengatakan bahwa Jeffry Polnaja menjelajah berbagai negara di dunia untuk membawa misi perdamaian.

        Dikatakannya, Jeffry tidak saja membawa misi kedamaian tetapi juga mempromosikan Indonesia kepada dunia melalui "ride for peace" (bersepeda motor untuk perdamaian)  dan memperkenalkan Indonesia kepada masyarakat yang ditemuinya selama perjalanan menjelajah berbagai benua.

        Untuk itu KBRI Paris sangat mendukung misi yang diemban oleh Kang JJ dan mengharapkan selama dalam perjalanan tidak mendapatkan rintangan apap un.

        Menurut Dubes, memang bukan perjalanan pertama bagi Kang JJ, tetapi dengan melakukan penjelajahan seorang diri tentunya penuh dengan tantangan yang dihadapi.

        Diharapkannya perjalanan yang akan menghabiskan waktu selama dua  setengah tahun Kang Jeffry selalu mendapat perlindungan dan terhindar dari bahaya serta meraih manfaat yang besar bagi bangsa Indonesia. 
                                                                                   Hilang dicuri

   Perjalanan misi perdamaian Kang JJ menjelajah dunia  sempat tertunda karena sepeda motor BMW miliknya dengan nomor polisi D 1150 JJ  dicuri di Amsterdam, Belanda 4 Mei lalu ketika bermalam di Hotel BackStage, di Leidsegracht 114, Amsterdam-Centrum.

        Kehilangan sepeda motor tunggangannya tidak membuat Jeffry mengurungkan niatnya melanjutkan perjalanannya membawa misi kedamaian. "Motor boleh hilang namun semangat saya melakukan perjalanan akan tetap membara," ujar ayah enam anak itu.

        Akhirnya setelah melakukan berbagai persiapan dan mengirimkan sepeda motor pengganti dari model dan tahun pembuatan yang sama, BMW R1150GS Adventure, perubahan hanya pada warna, dari putih menjadi perak (silver) Kang JJ pun mengawali pertualangannya.

        Sebelum meneruskan perjalanan ke Brusel, Kang JJ melakukan persiapan akhir dengan melakukan pemeriksaan sepeda motornya ke bengkel, dengan harapan tidak akan terjadi hal hal yang tidak diinginkan selama dalam perjalanan.

         Pemilik toko dan merangkap bengkel di daerah pingiran Paris, Erick Mercier mengatakan bahwa motor milik Kang JJ, dalam kondisi baik dan siap melakukan perjalanan. 
   Erick Mercier, yang juga seorang pengendara sepeda motor besar dan sering melakukan perjalanan keliling dunia secara spontan mengatakan keinginannya untuk bisa ikut bersama Kang JJ melakukan perjalanan membawa misi perdamaian.

        "Saya ingin pergi dengan Anda," ujar Erick yang mempunyai motor keluaran terbaru yang sama milik Kang JJ yang tidak mau dibayar setelah melakukan pengecekan motor Kang JJ.

        Motor anda tidak ada masalah dan siap untuk melakukan perjalanan jauh, ujar Erick yang memberikan semangat dan semoga perjalanannya berjalan lancar.

        Sebelum meneruskan perjalanannya ke Brusel, Kang JJ pun melakukan foto di depan menara Eiffel yang menarik perhatian wisatawan mancanegara yang berada di sekitar objek wisata yang sangat terkenal itu.

       "Anda dari Malaysia," ujar seorang lelaki kepada Kang JJ yang langsung dijawab bahwa ia berasal dari Indonesia  dan melakukan perjalanan membawa misi perdamaian.

        Sehari sebelumnya KBRI Paris memfasilitasi pertemuan Kang JJ dengan kelompok grup motor gede (moge) Paris Moto Club des Potes bertempat di KBRI Paris yang memberikan kesan mendalam  sesama rider yang memiliki semboyan hidup `sendirian di jalan tapi tidak sendirian di dunia¿.

        Menurut Minister Pensosud KBRI Paris Arifi Saiman, dalam pertemuan itu Kang JJ memberikan presentasi tentang kisah petualangannya dari Indonesia menuju Eropa yang melewati sejumlah negara di kawasan Asia, Afrika Utara dan Eropa.

       Pemutaran film tersebut merupakan bagian dari program misi Ride for Peace di setiap kali singgah di suatu tempat yang dikunjunginya dalam rangka mempromosikan Indonesia dan kampanye perdamaian.

        Pada saat menyaksikan penayangan film tersebut, anggota Paris Moto Club des Potes kagum dengan keberanian Kang JJ secara sendirian berhasil menaklukkan berbagai bentuk tantangan baik alam maupun situasi wilayah yang dilaluinya.

        Dalam pertemuan yang dihadiri pimpinan mantan pengendara legendaris Paris M. Pasqualaggi Bruno dan  memperkenalkan misi "bersepeda motor untuk perdamaian" kepada warga masyarakat Paris dengan mengarak Kang JJ konvoi keliling kota Paris.

        Selama konvoi, para peserta melakukan kunjungan ke sejumlah tempat wisata di kota ini seperti Menara Eiffel, katedral Notre-Dame, Champs-Elysees. 
    Tak kurang dari 30 negara akan disinggahi, mulai dari Prancis, Belgia, Belanda, Jerman, Skandinavia, Polandia, Rusia, Korea Selatan, Jepang, Kanada, Amerika Serikat, Meksiko, Kuba, Kolombia, Nikaragua, Bolivia, Brasil, Argentina, Peru, Selandia Baru, Australia, dan Timor Leste. Jeffrey direncanakan tiba kembali di Jakarta pada tahun 2014. ***3*** (ZG)

(T.H-ZG/B/Z002/Z002) 26-06-2012 00:46:46

Tidak ada komentar: