Selasa, 23 Oktober 2012

DUA DUNIA

                NUANSA PERSAHABATAN DUA DUNIA DI VIS HERBSFEST

         London, 23/10 (ANTARA) - Nuansa "Persahabatan Dua Dunia Indonesia dan Swiss", menjadi tema pada bazar yang diadakan oleh Verein Indonesia Schweiz (VIS) pada musim gugur tahun 2012 di Zurich, Swiss akhir pekan lalu.

        Warga Swiss dan masyarakat Indonesia yang mengunjungi bazar terlihat sangat akrab dan menikmati berbagai hidangan kuliner yang disajikan pada bazar tersebut, ujar Pensosbud KBRI Bern, Mohammad Budiman Wiriakusumah kepada ANTARA London, Selasa.

        Semua kuliner khas Indonesia yang sulit ditemukan di Swiss,  dapat dengan mudah untuk dicicipi di bazar VIS ini.

        Hidangan khas Indonesia itu antara lain Semur Jengkol khas Ibu Yanti, Gulai Kikil dan Dendeng Balado khas Uni Lisda, Sop Buntut Teh Dewi, Pempek Ibu Pepi, Es Teler Ibu Ria, Tempe Ibu Evi, Sate Ayam Pak Alvin, dan lainnya.

        Pengunjung bazar pun dapat membeli berbagai bumbu Indonesia, busana kebaya, baju muslim, baju batik dan mutiara khas Lombok, yang khusus diimpor ke Swiss oleh Ibu Susie Lehmann. 
   Pada bazar kali ini, VIS juga mengadakan lomba foto dengan tema "Persahabatan Dua Dunia", yang diikuti fotografer dari Indonesia dan Swiss.

        Foto-foto yang dilombakan berlatar belakang kebudayaan dan keindahan alam baik di Indonesia maupun Swiss. Selain mendapatkan sertifikat, pemenang juga mendapatkan berbagai hadiah, diantaranya voucher dan buku mengenai fotografi.

        KBRI Bern turut berpartisipasi pada bazar ini dengan membuka stand informasi dan konsuler terkini mengenai Indonesia dan layanan kekonsuleran bagi WNI dan WNA di Swiss.

    ***3***
(ZG/B/Z003)
(T.H-ZG/B/Z003/Z003) 23-10-2012 10:46:05

               

Tidak ada komentar: