Minggu, 07 Oktober 2012

IFTM PARIS



INDONESIA JARING WISATAWAN EROPA DI IFTM PARIS

          London, 22/9 (ANTARA) - Indonesia berupaya menjaring wisatawan Eropa dalam kegiatan International French Travel Market (IFTM) Top Resa ke-34 tahun yang berlangsung di Porte de Versailles, Paris, Perancis.

         Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI bekerjasama dengan KBRI Paris berpartisipasi pada kegiatan IFTM Top Resa yang merupakan bursa promosi pariwisata terbesar ke-4 di Eropa, demikian Minister Conseiller KBRI Paris Arifi Saiman, kepada ANTARA London, Sabtu.

         Pada kegiatan IFTM Top Resa tahun 2012 tercatat lebih dari 300 stand peserta yang berasal dari kalangan sektor usaha perhotelan, restoran, maskapai penerbangan dan agen perjalanan.

         Arifi Saimin mengatakan kegiatan IFTM Top Resa ini mendapat perhatian khusus Dubes RI Paris Rezlan Ishar Jenie melalui kunjungannya ke stand Indonesia di sela-sela kegiatan pameran.
    Khusus untuk Perancis, kegiatan IFTM Top Resa merupakan ajang promosi pariwisata internasional terbesar kedua setelah Salon Mondial de Tourisme (SMT), ujarnya.

         Berbeda dengan kegiatan SMT yang bersifat terbuka untuk publik, kegiatan IFTM Top Resa bersifat lebih terbatas karena hanya dikhususkan untuk kalangan `buyer¿ yang bergerak di sektor industri pariwisata.

        Dikatakannya pada IFTM Top Resa 2012 Indonesia menjual aneka produk pariwisata, mulai dari obyek wisata alam (ecotourism), taman bawah laut, dan keragaman budaya.

         Selain itu, pihak Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI membawa serta kalangan pelaku usaha di sektor industri pariwisata seperti agen perjalanan dan perhotelan.

         Sektor industri pariwisata yang berpartisipasi meliputi PT. Destinansi Tirta Nusantara Tbk, Essence of Bali, Conrad, Subak Tabola Villa, dan Surya Shanti Villa. 
    Menurut Arifi Saimin, partisipasi Indonesia dalam IFTM yang ketiga tahun ini dengan penampilan stand Indonesia lebih baik dan luas dibandingkan dengan partisipasi Indonesia pada masa-masa sebelumnya.

                                    Miss Pariwisata

    Stand Indonesia menempati area seluas sekitar 42 m2 dan berada pada posisi yang cukup strategis. Lokasi strategis ini memudahkan para pengunjung untuk datang mengunjungi stand Indonesia.

         Guna menambah daya tarik stand Indonesia di mata `buyer¿ setempat, stand Indonesia juga menghadirkan Miss Pariwisata Indonesia 2012 Ratna Mariana untuk membantu memberikan layanan informasi tentang dunia pariwisata Indonesia kepada para pengunjung.

         Strategi menghadirkan Miss Pariwisata Indonesia 2012 dalam konteks ini ternyata cukup efektif untuk menarik pengunjung. Hal ini terlihat dari tingginya animo pelaku usaha sektor pariwisata setempat yang datang berkunjung ke stand Indonesia.

         Dikatakannya partisipasi Indonesia pada IFTM Top Resa tahun 2012 merupakan langkah strategis dalam kerangka upaya mendukung tercapainya target pemerintah terkait jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia sebanyak delapan juta wisatawan pada tahun 2012.

         Sebagai salah satu lumbung wisatawan mancanegara terbesar kedua di Eropa Barat, partisipasi aktif Indonesia di ajang promosi pariwisata Indonesia di Perancis melalui kegiatan IFTM Top Resa diharapkan dapat membantu optimalisasi pemanfaatan potensi pasar pariwisata Perancis yang relatif besar di tengah situasi krisis eurozone yang melanda kawasan ini.***2***(ZG)
(T.H-ZG/B/S006/S006) 22-09-2012 18:55:57

Tidak ada komentar: