Rabu, 12 September 2012

PARLIMPIK



PARALIMIK - MUSLU PECAHKAN REKOR DUNIA, WIDI URUTAN KELIMA

         London 31/8 (ANTARA) - Atlet angkat berat putri Turki Nazmiye Muslu memecahkan rekor dunia  di kelas 40 kg dengan total beban angkatan 109 kg, di Paralimpic Games London 2012, yang berlangsung di Gedung ExCel, London, Kamis (30/8)waktu setempat.

        Muzlu memecahkan rekor dunia atas namanya sendiri pada kejuaraan angkat berat dunia di Jerman seberat 106 kg dan rekor paralimpic Beijing atas nama Soloviova Lidia dari Ukraina dengan beban 105.5 kg.

        Atlet angkat berat Indonesia Ni Nengah Widiasih di posisi kelima dengan total angkatan 78 kg, demikian dilaporkan koresponden ANTARA London, Kamis malam.

         Ketua Kontingen Indonesia James Tangkudung kepada ANTARA usai pertandingan mengatakan, perjuangan Widiasih sudah luar biasa, namun lawannya kelas dunia dan sudah memiliki pengalaman tanding.

        "Widi sudah berusaha tapi lawan lawannya lebih baik terbukti bisa memecahkan rekor paralympic dan rekor dunia sekaligis," ujar James Tangkudung.

         Pada pertandingan di Gedung Excel itu, perjuangan Widiasih di kelas 40 kg sangat berat dan pertandingan menegangkan, mengingat persaingan memperebutkan posisi ketiga sangat ketat.

        Pelatih Widiasih,  dr Yanti, mengakui posisi peringkat yang dicapai saat ini sudah memuaskan, mengingat posisi sebelumnya hanya bisa berada di urutan ke-15 pada saat kejuaraan Open Malaysia, beberapa bulan lalu. "Posisi ini sudah bagus, apalagi bersaing dengan para atlet dunia," ujar Yanti. 
   Sebagai pendatang baru, faktor mental dan percaya diri sangat dibutuhkan, apalagi bermain di Paralimpic. 
   "Widiasih tampaknya sedikit demam pangung dan kurang percaya diri dibanding atlet lainnya," kata Yanti.

        Atlet kelahiran Karang Asem, Bali, 12 Desember 1992 itu memang masih muda dibandingkan atlet lainnya meskipun pemegang rekor atlet angkat berat kelas 40 kg di tingkat nasional dan membukukan medali emas pada ASEAN Para Games di Solo, Indonesia tahun 2011.

         Widi juga turun pada ASEAN Para Games tahun 2008 di Thailand, ASEAN Para Games 2009 di Kuala Lumpur dan ASEAN Para Games 2011 di Solo, ketika ia berhasil meraih medali emas, sementara pada Asian Para Games di Guangzhou, China, ia masuk empat besar.

        Hasil pertandingan kelas 40 kg putri adalah tempat partama Nazmiye Muslu dari Turki dengan 109 kg , tempat kedua atlet China  Cui Zhe dengan angkatan 97 kg.

        Atlet tuan rumah Zoe Newson yang mendapat dukungan dari penonton di tempat ketiga dengan angkatan 88 kg, peringkat keempat Nguyen Thiyong 88 kg dari Vietnam dan  Ni Nengah Widiasih dengan angkatan 78 kg serta  Matar Malika dari Maroko dengan angkatan 76 kg serta atlet Ukraina  Kopika Marina dengan 74 kg dan  Baddour Noura dari Syria angkatan gagal.

    (ZG)
(T.H-ZG/B/A008/A008) 31-08-2012 08:37:04

               

Tidak ada komentar: